Surprise di Hari Kasih Sayang (Valentine Day), Penumpang KA Bandara Mendapat Hadiah Cokelat
Rep/Cam: Raya Sanjiwani
(Yogyakarta DIY) Penumpang KA Bandara dibuat terkejut dan surprise saat mendapatkan cokelat dari petugas KA. Berbagi cokelat bertema Happy ValenTrain tersebut dilakukan untuk memeriahkan Hari Kasih Sayang atau Valentine Day yanf jatuh setiap 14 Februari.
Sejumlah petugas KA Bandara membagi-bagikan cokelat kepada para penumpangnya sebagai salah satu xara memeriahkan Valentine Day.
Menurut Kahumas KA Bandara, Intan Permata Sari, kegiatan bertajuk Happy Valen-Train tersebut membawa pesan kasih sayang dan kepedulian sesama salah satunya bagi para pengguna moda transportasi publik seperti KA Bandara.
"Selain memeriahkan Hari Kasih Sayang 14 Februari, kegiatan ini juga untuk memberi pesan kasih sayang dari Yogyakarta untuk sesama termasuk para penumpang KA Bandara," jelasnya.
Selain membagi coklat juga ada hadiah tiket naik KA Bandara bagi 50 pemenang lomba foto yang digelar KAI.
“Hari ini dalam rangka memperingati hari valentine, kita mengadakan happy valentrain, kita membagi-bagikan coklat kepada penumpang yang pertama kali mendownload KA Bandara dan juga bagi penumpang yang menggunakan pakaian pink, jadi coklat kita bagikan di Stasiun Tugu Jogjakarta, kemudian Stasiun Wates, dan juga di Stasiun Yogyakarta Internasional Airport,” ungkap Humas KA Bandara Yogyakarta Intan Permata Sari.
Ada 300 coklat yang dibagikan untuk setiap stasiun sebanyak 100 penumpang, harapannya penumpang makin mencintai sesama dan sharing kebahagiaan bersama penumpang kereta Api bandara.
“Animo penumpang sangat positif, mereka sangat senang kita juga bagikan ke anak-anak sangat senang semoga ini menjadikan penumpang semakin positif terhadap kami,” ucapnya.
Ratusan bingkisan cokelat yang dibagikan pun disambut para calon penumpang. Maya, salah satu penumpang mengungkapkan kegembiraannya dan penuh suka cita setelah menerima cokelat. "Saya sangat gembira ini surprise banget ya. Menurut saya Jogja selalu dihati, apapun alasannya. Kepedulian sesama dan kasihnsayang hadir dimana saja, termasuk di KA Bandara ini. Terimakasih..," jelas Maya.
Melalui program Happy ValenTrain ini diharapkan masyarakat semakin tertarik menggunakan kereta api.
Selain di stasiun KA Bandara Yogyakarta kegiatan serupa bertema kasih sayang juga digelar di stasiun Bandara yang lain di Indonesia.
Selain itu juga, pihak KA Bandara Yogyakarta juga mengadakan acara lomba foto, bagi penumpang yang yang foto dengan pasangannya dengan latar kereta bandara dan itu bisa di share di IG di tag KA Bandara dan akan diumumkan setelah itu tanggal 17 Februari, Ada sebanyak 50 tiket KA bandara yogyakarta dan 50 Tiket KA Bandara Medan yang akan dibagikan ke pemenang
“Dalam 1 hari ada sekitar 30 kali keberangkatan PP 15 kali keberangkatan dan 15 kali baliknya, dengan kapasitas penumpang 240 dan itu selalu penuh. Dengan harga tiket stabil senilai 20 ribu rupiah dari jogja ke NYIA, dari jogja ke Wates senilai 10 ribu rupiah,” pungkas Intan. (Rsi/Esn)
0 Comment