Dukungan Perempuan Muda Nahdliyin Diberikan Untuk Prabowo Gibran
Foto: Ratusan perempuan muda yang tergabung dalam Jaringan Perempuan Muda Nahdliyin Yogyakarta Untuk Prabowo-Gibran, berkumpul di Hotel Satya Graha Yogyakarta, Minggu (21/1/2024).
(Yogyakarta DIY) Dukungan untuk Capres - Cawapres Prabowo Gibran terus berdatangan. Kali ini Jaringan Perempuan Muda Nahdliyin Yogyakara mendeklarasikan dukungannya untuk Paslon No 2 Prabowo Gibran.
Umi Hawa Habibah, Ketua Penyelenggara mengungkan para perempuan muda Nahdliyin yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Yogyakarta memberikan dukungan untuk pasangan capres tersebut karena dinilai mau mendengarkan aspirasi kaum muda.
Mereka melabuhkan dukungan untuk Prabowo-Gibran dan berdialog secara langsung dengan tim di Jogja untuk menyuarakan aspirasi secara langsung.
"Acara ini mewadai aspirasi anak-anak muda perempuan Nahdliyin sekaligus mengenal lebih dekat sosok Prabowo Gibran. Anak-anak muda tentu punya kegelisahan dan pandangan yang hendak disampaikan. Inilah mengapa kami menggelar acara ini agar teman-teman muda bisa menyuarakan aspirasi secara langsung, didengarkan, ditampung dan disampaikan pada Prabowo-Gibran," ungkapnya di sela acara.
Sementara Wakil Ketua TKD Prabowo-Gibran DIY, Arif Noor Hartanto, menyampaikan terimakasih pada teman-teman muda Nahdliyin yang dinilai sangat luar biasa dalam bergerak. Selama ini menurut Inung sapaan akrab Arif, yang terjadi, pemilih muda hanya dibutuhkan saat elektoral saja tapi tidak pernah didengarkan aspirasinya.
"Pak Prabowo dan Mas Gibran, berpandangan berbeda bahwa perempuan memegang peran penting untuk memastikan generasi emas Indonesia ke depan. Teman-teman muda ini yang menjadi ujung tombak pembangunan masyarakat Indonesia, menuju 2045 satu abad kemerdekaan," ungkap Inung.
Di depan anak-anak muda Nahdliyin, Inung juga menyampaikan bahwa prinsip mikul dhuwur mendhem jero diusung oleh Prabowo-Gibran dan diharapkan bisa berjalan dengan baik ke depan tentu dikawal generasi muda.
Program era Pak Jokowi dijunjung, kalau yang baik diteruskan, dikembangkan sehingga menjadi lebih bermanfaat. Kalau ada yang kurang disempurnakan untuk masa akan datang," sambung pria yang juga Ketua DPW PAN DIY ini.
Inung juga menyebutkan keberpihakan Prabowo-Gibran pada perempuan dan anak muda yang diwujudkan dalam program Astacita poin keempat. Disebutkannya bahwa nantinya Prabowo-Gibran akan memperkuat pembangunan SDM, science, teknologi, pendidikan, kesehatan juga prestasi olahraga.
"Tegas disebutkan juga bahwa Pak Prabowo dan Mas Gibran akan mengupayakan kesetaraan gender, memaksimalkan peran perempuan, pemuda dan disabilitas. Ini yang sangat bersinggungan dengan apa yang dilakukan teman-teman muda ini," pungkas Inung. (Raya Sanjiwani)
0 Comment