post image

GMEDIA Gandeng Pengusaha & Komunitas Lokal Hadirkan Kolaborasi Di Event Meet The Investor#2

  • Administrator
  • 23 May 2025
  • Event


(Yogyakarta, DIY) – Di tengah tantangan ekonomi saat ini, komitmen untuk mendorong pertumbuhan ekosistem digital serta melahirkan pengusaha-pengusaha baru yang mampu bersaing secara nasional terua dilakukan berbagai pihak.

Salah satunya event Meet The Investor #2 yang digelar di GIK UGM, sebuah kolaborasi digital yang yang diinisiasi oleh Asosiasi Pengusaha Kreatif Jaya (APKJ) bersama GMEDIA atau PT Media Sarana Data, sebuah perusahaan teknologi dan penyedia layanan digital, yang digelar pada 17–18 Mei 2025 lalu.

Event ini menghadirian Komunitas Startup Jogja, Minutes of Manager, JCI Yogyakarta, HIPMI Sleman, HIPMI Kota Yogyakarta, dan HIPMI DIY, profesional, akademisi, pelaku startup, media, hingga komunitas.

Menurut Managing Director GMEDIA, Budiyanto, Meet The Investor #2  menjadi ruang pertemuan strategis bagi investor, pelaku startup, UMKM, serta berbagai elemen kreatif dan inovatif dari seluruh Indonesia.

Terlebih, kata Budiyanto, di tengah tantangan ekonomi saat ini, pihaknya telah menghadirkan program Corporate Shared Value (CSV) sejak 2021. Hal itu selaras dengan upaya "GMEDIA Teleporting Happiness” dalam membangun ekosistem digital yang memberikan dampak luas dan bermakna.

"Terbuka untuk publik serta dihadiri oleh klien dan mitra strategis, sesi ini menjadi ruang berbagi dan refleksi atas berbagai inisiatif melalui program Corporate Shared Value (CSV)," jelas Budiyanto.

Ia menjelaskan Corporate Shared Value ini merupakan bentuk komitmen untuk berperan aktif dalam mendorong pertumbuhan ekosistem digital serta melahirkan pengusaha-pengusaha baru yang mampu bersaing secara nasional dengan pertumbuhan yang stabil dan berkelanjutan.

"Melalui program ini, kami tidak hanya mendukung pertumbuhan teknologi, tetapi juga berupaya menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat dan industri sesuai dengan tema sesi ini, yaitu membawa kebahagiaan untuk semua," terang Budiyanto.

Sementara Dimas Witjaksana, Brand and Commumication Spesialist, menyampaikan setiap peserta bisa melihat secara langsung ekosistem produk digital, dimana dihadirkan solusi untuk mendukung efisiensi, konektivitas,
dan akselerasi teknologi di berbagai lini kehidupan.  "Dengan inovasi yang terus berkembang, aktivasi GMEDIA memiliki tiga pilar yakni Outcome, Empower, serta Interconnect," jelasnya.

Selain itu, event ini menjadi Collaboration Class, atau wadah untuk belajar dan berjejaring pengalaman belajar yang inspiratif dan berbeda. Dengan diikuti 300 lebih peserta, program ini menyediakan 20 sesi interaktif yang membahas
berbagai topik penting seperti Career, Personal Development, Financial Literacy, Education, Technology, dan Business.

Lebih dari sekadar kelas, sesi ini menjadi tempat bertemu dan bertukar ide dengan 20+ pembicara inspiratif dari berbagai latar belakang, mulai dari profesional, akademisi, pelaku startup, media, hingga komunitas.

"Diselenggarakan secara gratis dan terbuka untuk umum, program ini mengusung semangat co-creation & community empowerment melalui kolaborasi dengan berbagai komunitas dan himpunan pengusaha," tambah Dimas.

Untuk melengkapi pengalaman peserta, juga dihadirkan area interaktif yang memberikan suasana santai untuk networking. Di sini, pengunjung bisa menikmati berbagai aktivitas seru seperti Mini Stage, Games PS dan VR, Photo Booth, serta berbagai pilihan Food and Beverage (F&B).

"Chill Area adalah tempat untuk bersantai, berkenalan dengan orang baru, dan memperluas koneksi dalam suasana yang lebih informal," pungkasnya. (Raya Sanjiwani)


Tentang GMEDIA

GMEDIA - PT Media Sarana Data merupakan perusahaan yang bergerak di bidang digital. Berfokus pada solusi teknologi, mulai dari solusi internet, sistem komputasi awan laboratorium riset Artificial Intelligence dan juga Internet of Things, pengembangan Software dan Apps, serta layanan konsultasi IT bagi pelanggan yang membutuhkan solusi berbasis teknologi.

PT Media Sarana Data, perusahaan teknologi dan penyedia layanan digital, sukses berkolaborasi sebagai co-host dalam event tahunan Meet The Investor #2 yang digelar pada 17–18 Mei 2025 di GIK UGM.

0 Comment